Judul: Tentang Kehidupan
Penulis: Sri Susmiyati, S.Pd
Buku kumpulan puisi berjudul Tentang Kehidupan berisikan berbagai macam puisi yang ditulis oleh Sri Susmiyati, S.Pd. Karya-karya puisinya terinspirasi dari berbagai hal yang telah ia lalui. Sebagian besar puisi karya penulis berisikan tentang nasehat kehidupan terutama untuk lebih mendekatkan diri kepada Sang Pencipta. Beberapa karya penulis juga terinspirasi oleh pengalaman-pengalaman beliau sebagai Guru SD, misalnya puisi berjudul “Guruku” dan “Akhir Tahun”. Melalui kumpulan puisi yang beliau tulis, penulis mengajak pembaca untuk senantiasa merefleksikan segala sesuatu yang telah terjadi serta mengajak pembaca untuk lebih memperhatikan hal-hal sederhana di lingkungan sekitar.
Puisi-puisi dalam buku ini ditulis menggunakan pilihan kata yang sederhana sehingga akan mudah dipahami oleh pembaca, namun tetap kaya akan makna. Buku kumpulan puisi ini diharapkan dapat menjadi nasehat ataupun inspirasi dalam membuat puisi sederhana.
Berat | 250 gram |
---|
Reviews
There are no reviews yet.